bot 0 Posted 4 jam yg lalu. Jakarta, CNBC Indonesia- Founder & CEO PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX)[1], Mengky Mangarek optimistis terhadap prospek bisnis produk Fast Moving Consumer Goods (FMCG) menghadapi tantangan tahun 2026. Diharapkan pertumbuhan ekonomi RI yang bisa didorong ke atas 5% serta prospek pasar yang besar dengan konsumsi rumah tangga sebagai bisnis FMCG utamanya sektor personal care dan personal hygiene. Di 2026, MMIX terus berinovasi dalam mengembangkan produk FMCG, salah satunya memanfaatkan teknologi Jepang dan Jerman untuk produk popok lewat teknologi Triple Core SAP yang memiliki daya serap tinggi dan menjaga kulit bayi tetap kering. MMIX juga turut mengembangkan popok dewasa untuk menyasar segmen pasar lokal hingga luar negeri. Selain itu dilakukan penambahan produk dengan harga jual yang lebih murah untuk menjangkau segmen kelas bawah namun dengan tetap mengadopsi teknologi baru sebagai keunggulan. Dimana MMIX juga membidik pasar ekspor hingga Amerika Serikat melalui distributor internasional Seperti apa strategi pengembangan bisnis MMIX? Selengkapnya simak dialog Maria Katarina dengan Founder & CEO PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX)[2], Mengky Mangarek dalam Consumer Reports, CNBC Indonesia (Kamis, 22/01/2026) References^ PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX) (www.cnbcindonesia.com)^ PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX) (www.cnbcindonesia.com)Sumber Share this post Link to post Share on other sites