bot 0 Posted 2 jam yg lalu. Jakarta, CNBC Indonesia — Investor asing tercatat melakukan pembelian bersih sebesar Rp101,97 miliar di seluruh pasar dan sebesar Rp205 miliar di pasar reguler, Senin (12/1/2026). Di samping itu, para investor luar negeri juga melakukan penjualan bersih sebesar Rp103,03 miliar di pasar negosiasi dan tunai. Berdasarkan pantauan CNBC Indonesia, asing banyak melepas saham tambang, energi, hingga perbankan. Hal ini seiring dengan sikap risk-off investor global yang masih berhati-hati di tengah kondisi geopolitik. Lantas, apa saja saham yang kompak dilego asing hingga membuat IHSG sempat terkoreksi mendalam pada perdagangan awal pekan? Mengutip Stockbit, berikut 10 saham dengan net foreign sell pada perdagangan Senin: PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) - Rp437,90 miliar PT Rukun Raharja Tbk. (RAJA) - Rp285,97 miliar PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) - Rp279,64 miliar PT Amman Mineral Internasional Tbk. (AMMN) - Rp86,76 miliar PT Raharja Energi Cepu Tbk. (RATU) - Rp86,02 miliar PT Pakuwon Jati Tbk. (PWON) - Rp78,98 miliar PT Sanurhasta Mitra Tbk. (MINA) - Rp69,97 miliar PT Darma Henwa Tbk. (DEWA) - Rp67,49 miliar PT Barito Pacific Tbk. (BRPT) - Rp57,33 miliar PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) - Rp41,93 miliar Sementara itu, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil memangkas koreksi pada akhir perdagangan. IHSG ditutup turun 52 poin atau terkoreksi 0,58% ke 8.884,72. Sebelumnya pada perdagangan sesi kedua tepatnya pukul 14.20 WIB IHSG mendadak ambruk 2,47%, namun beberapa menit setelahnya mampu memangkas koreksi signifikan hingga kurang dari 1%. Sebanyak 279 saham turun, 435 naik, dan 97 tidak bergerak. Nilai transaksi tergolong sangat ramai atau mencapai Rp 40,10 triliun, melibatkan 74,41 miliar saham dalam 5,07 juta kali transaksi. Mayoritas sektor perdagangan berada di zona merah dengan pelemahan terbesar dicatatkan oleh sektor infrastruktur dan barang baku. Hanya sektor industri dan kesehatan yang menguat hari ini. (mkh/mkh) [Gambas:Video CNBC][1] References^ [Gambas:Video CNBC] (www.cnbcindonesia.com)Sumber Share this post Link to post Share on other sites