Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

suhu

Menebak Kepribadian Lewat Nada Dering HP

Recommended Posts

Jaman sekarang sudah lazxim orang menggunakan nada dering/ring tone di hp.Ternyata jenis lagu yang dijadikan nada dering menunjukan seperti apa pribadi pemilik hp tersebut.

Nah ini dia penjelasannya.

 

-Lagu anak-anak

nada riang lagu anak-anak menunjukan pemiliknya senang mendapat perhatian dan kejutan.Selain itu dia bisa sangat lucu dan humoris,tapi orang ini memiliki mood yang gampang berubah-ubah hanya karena hal sepele.

 

-Suara otomotif

Suara mobil/motor yang tengah menderum atau suara klakson menunjukan sifat maskulin seorang pria.Kalau cewek berarti sifatnya rada tomboy,kalaupun sifatnya feminin umumnya dia memiliki sifat yang keras.Cowok dan cewek yang memiliki ringtone suara otomotif memiliki kepribadian yang kuat ,senang tantangan dan terkadang larut dalam dunianya sendiri.Biasanya mudah mendapatkan paangan tanpa di undang.

 

-Rekaman suara

Ada orang kreatif membuat sendiri nada dering dengan rekaman suara.Pengguna nada dering seperti ini biasanya merupakan sosok yang kreatif dan punya rasa ingin tahu yang tinggi.Selain itu untuk menaikkan egonya,biasanya dia membutuhkan pengakuan dari orang lain terutama orang-orang terdekatnya..

 

-Ringtone standar

Si dia dengan kategori ini dapat dimasukkan ke kategori orang apa adanya.Mereka menggunakan hp sebagai kebutuhan dan bukan untuk gaya-gayaan.

 

-Lagu top yang tengah hit

Biasanya oang ini memiliki sifat mudah bergaul dan suka dengar musik dan nonton film.

 

-Lagu pop

Si dia dengan selera musik ini biasanya mempunyai temperamen tenang,cukup sensitif,mudah bergaul dan bisa cocok ke siapa saja.Namun terkadang dia mudah bosan.

 

-Lagu rock

Si dia memiliki sifat cuek,kuat,tak peduli penilaian orang tentang dirinya dan spontan.Orangnya romantis dalam hal perhatian bukan dalam rayuan.

 

-Lagu R & B

Karakternya easy going,fun, dan menghadapi hidup tanpa kening berkerut.Ia juga tipe orang cuek,asik,senang gaul dan cukup cool.

 

-Lagu dance

Dia suka memperhatikan penampilan dan baisanya pintar memikat lawan jenis.

 

-Lagu rohani

Tipe pribadi yang religius,sederhana dan agak tertutup.Cukup serius dan tak bisa main-main untuk hal-hal yang dianggapnya penting.Hidupnya sederhana dan emosinya lumayan stabil.

 

-Lagu dangdut/daerah

Karakternya humoris meski terkadang jahil.Dalam mengerjakan sesuatu sebenarnya cukup serius meski kadang-kadang angin-anginan.Makanya dia butuh sesuatu untuk membuatnya fokus.

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...