Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

cahyadi

Lady Gaga Beberkan Kondisi Kesehatannya

Recommended Posts

LOS ANGELES, KOMPAS.com — Penyanyi Lady Gaga akan absen lebih dari enam bulan setelah menjalani operasi panggul. Lady Gaga mengungkap adanya "kawah besar" di panggulnya yang patah, dan membuatnya harus membatalkan konser demi menjalani operasi.

Sebelumnya, tur Born This Way Ball yang dia jalani harus dihentikan pada Februari lalu di Montreal karena dia mengaku mengalami sakit kronis pada bagian panggulnya.

Akibatnya, puluhan jadwal pertunjukan penyanyi "Poker Face" ini harus dibatalkan. "Cedera saya sebenarnya lebih buruk dari sekadar robekan," katanya.

"Tulang panggul saya patah. Tidak ada yang tahu, dan saya bahkan belum memberi tahu penggemar juga."

Dalam sebuah wawancara dengan majalah WWD, Gaga menambahkan, "Saya melihat hasil pemindaian MRI sebelum masuk ke ruang operasi, ada seperti kawah besar, sebuah lubang di panggul saya dan tulang rawan terlihat hanya menggantung."

"Ada juga robekan di dalamnya dan patah yang besar."

Penyanyi bernama asli Stefani Joanne Angelina Germanotta ini mengatakan bahwa keputusannya untuk menghentikan konser adalah tepat waktu.

"Dokter bedah mengatakan kepada saya bahwa jika saya kembali melakukan satu kali pertunjukan lagi, saya mungkin membutuhkan pergantian tulang panggul sepenuhnya."

"Saya akan absen mungkin setahun atau lebih lama."

Bintang pop berusia 27 tahun ini dijadwalkan akan kembali tampil pasca-operasi sebagai bintang utama dalam penghargaan MTV Video Music Awards, 25 Agustus mendatang di Brooklyn, AS.

Single terbarunya "Applause" juga akan dirilis pada 19 Agustus mendatang, sementara album ketiganya, ARTPOP, akan keluar November nanti.

p-89EKCgBk8MZdE.gif

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...