Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia

Archived

This topic is now archived and is closed to further replies.

cahyadi

"Get Thru It", Mengobarkan Optimisme dan Harapan

Recommended Posts

JAKARTA, KOMPAS.com -- Penyanyi Ras Muhamad (29) terus melaju dalam berkarya, baik musik maupun tulisan. Dia tidak mau berputus asa, seolah merupakan perwujudan lagu ”Get Thru It” yang berada dalam album kompilasi bertajuk Jungle Skunk.

 

”Lagu itu saya pilih karena musiknya. Saya ingin mengobarkan optimisme dan harapan, jangan mudah putus asa karena kita bisa melewati rintangan,” tutur Ras menceritakan isi lagunya.

 

”Get Thru It” merupakan salah satu lagu dalam album kompilasi yang diproduksi Irie Vibrations, perusahaan rekaman reggae dari Rusia.

 

Menurut Ras, keterlibatannya dalam album yang diluncurkan pada 22 Juni itu sebagai pemanasan sebelum mengeluarkan album terbaru pada tahun 2013.

 

”Tahun depan saya mau meluncurkan album Forward Again secara internasional,” katanya.

 

Bukan bermusik saja, Ras juga mempunyai pemanasan lain. November mendatang, dia akan menerbitkan buku yang menceritakan tentang perjalanannya ke Etiopia. Dia mengingatkan, Etiopia merupakan inspirasi para pemusik reggae.

 

”Nanti para pembaca bisa menikmati empat lagu reggae di mini album yang saya sertakan untuk buku itu,” ujarnya.

 

Sibuk sekali Ras? Dia hanya tertawa. Ya, seperti judul pada album keempat yang sedang dia siapkan, Ras terus melaju. Forward again, Ras.

 

(BEE)

 

 

p-89EKCgBk8MZdE.gif

 

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites

×
×
  • Create New...