Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia
Masuk untuk mengikuti  
bot

Aneka Paket Internet Seluler dengan Kabel untuk Belajar Online

Recommended Posts

Jakarta -

Setelah membandingkan paket internet yang ditawarkan oleh operator seluler di Indonesia, tak adil rasanya jika tak membandingkannya dengan tarif internet yang ditawarkan oleh internet service provider (ISP) lewat kabel fiber optic.

Dilihat secara besaran angka, tarif untuk layanan internet via fiber optic terlihat lebih mahal. Tarif internet fiber termurah adalah Rp 280 ribu untuk setiap bulannya. Namun perlu diingat, ini adalah paket internet unlimited tanpa fair usage policy atau batas pemakaian normal -- kecuali Indihome.

Untuk penggunaan internet yang besar, tarif ini tentu akan lebih murah ketimbang membeli paket kuota ke operator seluler. Sebagai informasi, menonton video 720p 30fps di YouTube setiap jamnya menghabiskan 1,2 GB kuota.

Terlebih lagi untuk penggunaan video konferensi lewat Zoom, Google Meet, dan lain sebagainya untuk kegiatan belajar mengajar jarak jauh yang diterapkan sekolah di Indonesia, yang tentunya memakan kuota yang cukup besar.

Selain tanpa kuota, koneksi internet lewat fiber optik pun relatif lebih stabil ketimbang menggunakan internet dari seluler, bahkan jaringan 4G LTE sekalipun. Terlebih lagi untuk penggunaan di daerah yang padat penduduk di mana pengguna seluler harus 'berebut sinyal'.

Namun memang sayangnya cakupan internet fiber optik saat ini -- meski sudah cukup luas -- tetap tak bisa menjangkau semua perumahan. Berikut ini adalah tarif yang ditetapkan oleh beberapa ISP penyedia layanan internet fiber optik di Indonesia, dikutip detikINET dari situs resmi masing-masing ISP.

Biznet
Paket internet termurah untuk Biznet Home adalah Rp 325 ribu per bulan dengan kecepatan sampai dengan 75 Mbps. Di atasnya adalah Rp 500 ribu per bulan untuk koneksi sampai dengan 150 Mbps.

CBN
CBN menawarkan paket Fiber 20 dengan kecepatan sampai dengan 20 Mbps dengan tarif Rp 299 per bulan, termasuk akses ke layanan Dens.TV.

Firstmedia
Paket termurah Firstmedia adalah internet sampai dengan 15 Mbps yang dibundling dengan layanan televisi dengan 121 channel dengan tarif Rp 361 ribu.

Indosat Gig
Indosat Gig menawarkan paket termurah dengan harga Rp 280 ribu untuk koneksi internet sampai dengan 20 Mbps.

Indihome
Paket termurah yang ditawarkan oleh Telkom ini adalah Rp 360 ribu per bulan untuk koneksi internet sampai dengan 10 Mbps yang dibundling dengan tayangan televisi 92 channel. Perlu diingat, Indihome menerapkan skema FUP untuk paket internetnya, yaitu mereka akan menurunkan kecepatan internetnya jika penggunannya sudah mencapai batas tertentu, sesuai dengan paket yang diambil.

Oxygen
Paket termurah dari Oxygen adalah Rp 273 ribu per bulan dengan kecepatan sampai dengan 25 Mbps, termasuk dengan IPTV 59 channel, namun belum termasuk sewa STB dan ONT.

MyRepublic
ISP ini paket paling murahnya punya kecepatan sampai dengan 30 Mbps dengan tarif Rp 240 ribu. Namun perlu diingat ini adalah tarif untuk penggunaan bulan ke 3 sampai 7, yang sudah didiskon 30%. Jadi tarif tanpa promonya adalah sekitar Rp 340 ribu.

Tranvision
Transvision baru menawarkan layanan internet fibernya bernama Hi-Speed, dengan paket internet termurahnya adalah Rp 269 ribu (belum termasuk sewa STB dan modem), dan dipaketkan dengan layanan televisi 67 channel.

Simak Video "Berkah Ulang Tahun! Telkom Akhirnya Buka Blokir Netflix"
[==]
(asj/fay)

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites
Masuk untuk mengikuti  

×
×
  • Create New...