Jump to content
FJB - Forum Jual Beli Indonesia
Masuk untuk mengikuti  
bot

Demi Privasi, Signal Tawarkan Fitur Blur Wajah

Recommended Posts

Jakarta -

Signal adalah aplikasi pesan instan yang ditujukan untuk pengguna yang peduli soal privasi, karena punya enkripsi end-to-end. Kini mereka punya fitur baru untuk meningkatkan privasi penggunanya.

Dalam postingan blognya, Signal mengaku aplikasinya banyak dipakai oleh para demonstran rasisme dan kekerasan oleh polisi di Amerika Serikat. Untuk itulah kemudian mereka menambahkan fitur baru ini ke dalam aplikasinya.

"Di Signal kami mendukung orang yang turun ke jalan untuk memastikan suaranya didengar. Kami percaya ada yang perlu diubah di Amerika, dan meski kami tak tahu pasti bagaimana caranya, kami mendukung dan percaya kepada orang-orang yang di negara ini untuk menyelesaikannya," tulis Signal dalam blog tersebut.

Penambahan fitur baru ini ada di versi terbaru Signal untuk iOS dan Android. Dalam fitur tersebut, pengguna bisa mem-blur wajah orang yang ada dalam sebuah foto. Fitur ini adalah di dalam editor foto yang sebelumnya sudah ada di Signal.

Fitur Blur di aplikasi SignalFitur Blur di aplikasi Signal Foto: Dok. Signal

"Kini lebih mudah untuk memberikan tempat bersembunyi untuk wajah atau mengaburkan sesuatu yang mau anda hapus," tambahnya.

Proses untuk memblur ini dilakukan secara lokal di ponsel pengguna, jadi foto sudah diblur sebelum masuk ke jaringan internet, demikian dikutip detikINET dari Phone Arena, Jumat (5/6/2020).

Namun Signal juga mengakui kalau fitur blur ini tak sempurna karena tak bisa 100% mengenali wajah setiap waktu. Namun pengguna tetap bisa menentukan titik yang akan di-blur secara manual.

Simak Video "Tersangka Pembunuhan yang Menginspirasi Film 'Memories of Murder' Tertangkap!"
[==]
(asj/asj)

Sumber

Share this post


Link to post
Share on other sites
Masuk untuk mengikuti  

×
×
  • Create New...